Minggu, 18 Januari 2015

Tips dan Cara Menurunkan Kolesterol bagi Kesehatan


Kolesterol adalah sebuah penyakit yang dikarenakan terdapat banyaknya kadar minyak yang kita konsumsi dan jumlah lemak dalam darah yang banyak juga. Biasanya seseorang terkena penyakit kolesterol akan merasa tidak nyaman dan dia kerap merasakan tegang yang disebabkan banyaknya kandungan minyak dan lemak.
Pada dasarnya kolesterol merupakan sesuatu yang sangat berguna bagi kesehatan tubuh manusia dalam pembentukan hormon pada tubuh dan dinding sel. Akan tetapi, apabila kandungan kolesterol yang terdapat pada darah melebihi apa yang dibutuhkan oleh tubuh maka bisa menyebabkan munculnya berbagai penyakit seperti jantung koroner dan stroke.
Kadar kolesterol yang terdapat di dalam tubuh manusia bisa disebut normal jika kadarnya kurang dari 200 mg/dl. Sedangkan untuk kolesterol yang tidak normal kadarnya diatas 240 mg/dl. Dengan kadar 240 mg/dl pada kolesterol maka tubuh akan terserang penyakit yang disebabkan oleh kolesterol.
Di bawah ini ada beberapa cara untuk menurunkan kolesterol yang ada di tubuh anda.
Berolahraga secara rutin
Olahraga adalah cara yang paling baik untuk menurunkan kolesterol. Disamping menurunkan kolesterol, olahraga bisa menjaga kesehatan jantung anda. Dengan berolahraga setidaknya 30 menit sehari, anda bisa mengurangi kadar kolesterol jahat yang disebut Trigliserida dan membakar lemak maupun kalori yang ada di dalam tubuh. Mengurangi konsumsi karbohidrat
Salah satu cara untuk menurunkan kolesterol yang lainnya adalah dengan mengurangi konsumsi karbohidrat. Kurangi asupan karbohidrat seperti nasi dan ganti dengan sayuran hijau untuk melawan kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh.
Memperbanyak asupan lemak tak jenuh
Tubuh manusia hanya memerlukan lemak dalam jumlah sedikit dalam pola makan kehidupan sehari-hari. Jumlah lemak yang hanya dibutuhkan tubuh dalam satu asupan kalori sekitar 25% hingga 35%. Lemak tak jenuh bisa didapatkan pada minyak safflower, kanola, zaitun, dan sebagainya. Fungsi dari lemak tak jenuh ini adalah untuk menurunkan kadar Trigliserida atau kolesterol jahat serta meningkatkan kolesterol baik atau yang bisa disebut juga HDL. Lemak jenuh dapat anda temukan pada mentega dan minyak kelapa sawit.
Mengurangi dan menghentikan kebiasaan merokok
Mengurangi dan menghentikan kebiasaan merokok dapat berguna bagi anda yang memiliki tekanan darah dan Trigliserida dalam jumlah banyak. Tembakau pada roko dapat berakibat buruk bagi kesehatan dan bisa meningkatkan detak jantung dan tekanan darah pada tubuh manusia.
Menghindari stres
Apabila anda mengalami stres maka tekanan darah yang ada di dalam tubuh akan meningkat dan dapat menimbulkan Aterosklerosis. Aterosklerosis adalah terjadinya plak kolesterol menumpuk yang terdapat pada pembuluh arteri di dalam tubuh.
Begitulah beberapa tips dan cara menurunkan kolesterol bagi kesehatan tubuh kita. Jaga pola makan dan berolahraga secara rutin merupakan inti dari cara menurunkan kolesterol. Salam sehat bagi anda semua.

0 komentar:

Posting Komentar